Marhenyantoz's Blog

SEBARKAN SALAM

Posted on: 03/07/2012

SEBARKAN  SALAM

Salam yang sering kita ucapkan atau dengarkan setiap hari, kadang dianggap sepele oleh beberapa orang, bagaikan angin yang berhembus berlalu begitu saja. Dalam agama Islam salam ” Assalamu’alaikum warohmatullah wabarokatuh” mengandung banyak makna dan faedah,  terutama bagi pengucap atau orang yang diberi salam. Dengan salam ada keakraban , kedekatan secara pribadi, rasa persaudaraan, saling mendo’akan sesama ” semoga keselamatan, rahmat dan barokah Allah terlimpah kepada anda.” Ada dzikrullah, karena ada Allah di setiap ucapan. Serta sarana Dakwah, karena hanya dalam Islamlah hal seperti ini ada. Jangan ucapkan selamat pagi, siang, petang, malam, atau lainnya, karena tanpa makna apa-apa.

Nilai-nilai ajaran dalam  Islam

1. Salam adalah ajaran Islam

Landasannya kuat, bukan sekedar keakraban semata.

Rosulullah saw menyuruh kami dengan tujuh hal ………..salah satunya adalah menyebarkan salam (HR. Bukhari Muslim)

2. Salam adalah perbuatan Mulia

 

” Seorang bertanya kepada Nabi saw. Apakah yang terbaik dalam ajaran Islam? Jawab Nabi, memberi makanan dan memberi salam terhadap orang yang kau kenal atau tidak kau kenal (HR Bukhari Muslim).

3.  Salam akan menimbulkan kasih sayang

 

  • Akan menjaga ukhuwah
  • Saling mendoakan sesama
  • Saling menghormati

4.  Salam adalah salah satu cara masuk surga dengan selamat

“ Hai sekalian manusia, sebarkan salam, dan berilah makanan dan hubungilah famili, dan shalatlah diwaktu malam disaat orang-orang tidur, niscaya kamu akan masuk surga dengan selamat” “Abdullah bin Salam ra : HR Tarmizi.

QS Az Zumar 73 : “   Adalah orang-orang yang bertaqwa kepada Allah, mereka didiring ke surga berombongan. Maka para penjaga pintu surga menyapa ramah  “ Salamun ‘alaikum thibtum fadkhuluha kholidin “ Kesejahteraan atasmu, berbahagialah kamu, maka msuklah ke dalamnya dalam keadaan kekal”

 

Pedomannya adalah :

  • Lebih utama diucapkan lengkap
  • Sunah mengulangi salam jika berulang bertemu
  • Mengucapkan salam jika memasuki rumah. Lihat QS An Nur : 27 ” Hai sekalian orang yang beriman, janganlah kamu masuk rumah orang lain, hingga kamu minta izin dan memberi salam kepada penghuni tumah itu”

5.  Haram mendahului  memberikan salam kepada Non Muslim

”Jika orang ahli kitab memberi salam kepadamu, maka jawablah wa alaikum ” (HR Bukhari Muslim)

Tinggalkan komentar

Tebar Dakwah ….Cukup Klik Gambar

Download Doa Usai Shalat Fardhu (uji coba) file beda

Download Fatwa MUI


Download yg lainh di http://www.mui.or.id/index.php/fatwa-mui.html

Wakaf Al-Qur’an

Pengingat Hari ini

Marhaban Yaa Ramadan Mari kita isi bulan Ramadhan 1433 H dengan kegiatan yang penuh dengan amal ibadah untuk meraih insan yang fitri, serta mutaqin di akhir Ramadan

Translate to your language

Radio Online

Kajian.Net

Selamat

Daftar Isi

Slogan

Marquee Tag - http://www.marqueetextlive.com

doctor ratings" Jika kejujuran kita miliki ..Kebenaran pasti menang..Kebatilan pasti Tumbang"

IP

IP

Blog Stats

  • 1.871.545 hits

Pengunjung dari ……

free counters

Arsip Tulisan

Peta Visitor

Majalah berilmu sebelum beramal dan berdakwahatau versi cetak "Cukup Berlangganan"

Link Gambar

Admin

Image by FlamingText.com

Pingin klik sajaFlamingText.com

RSS Feed yang Tidak Diketahui

  • Sebuah galat telah terjadi; umpan tersebut kemungkinan sedang anjlok. Coba lagi nanti.

RSS Hidayatullah.com

  • Sebuah galat telah terjadi; umpan tersebut kemungkinan sedang anjlok. Coba lagi nanti.

RSS Arrohmah.com

  • Sebuah galat telah terjadi; umpan tersebut kemungkinan sedang anjlok. Coba lagi nanti.

Quick Counter

HTML hit counter - Quick-counter.net

Do’a Selepas Shalat